Sunday, July 7, 2013

Yang Menarik tentang Jepang

SMP 3 LEMBANG

Jepang adalah salah satu tujuan wisata impian saya, oleh karena itu saya rajin mencari data dan fakta tentang Jepang harap suatu hari nanti bisa berkunjung kesana, oleh karena itu mari bersama kita belajar fakta tentang Jepang.

Negara Jepang merupakan salah satu negara maju di dunia. Negara Jepang terkenal akan penduduknya yang rajin serta ulet bekerja keras. Tak hanya itu, Jepang juga terkenal akan perairannya yang merupakan pertemuan dua arus, yaitu arus kuroshiwo dan arus oyashiwo sehingga Jepang terkenal dalam perikanannya. Namun, dibalik itu semua, Negara Jepang juga mempunyai beberapa fakta unik yang sanggup membuat anda penasaran. Berikut adalah fakta-faktanya :

1. Kopi merupakan minuman yang sangat populer di Jepang. Jepang
mengimport kopi sekitar 85% dari produksi kopi tahunan di Jamaika.
2. Sebuah melon berkualitas tinggi di Jepang dapat dijual dengan harga lebih dari $300US.
3. Gunung Fuji (Fujiyama), merupakan gunung tertinggi di Jepang dengan ketinggian 3.776 m (12.388 kaki) merupakan gunung yang masih aktif
4. Banyak orang Jepang yang tidak mengetahui perbedaan antara Shintoism dan Buddhism
5. Ada 4 sistem penulisan di Jepang, romaji (romanization dari Bahasa Jepang), Hiragana, katakana, dan kanji.
6. Lebih dari 70% wilayah Jepang terdiri dari pegunungan, termasuk lebih dari 200 gunung berapi.
7. Walaupun Negara jepang merupakan negara maju, namun Bahasa Inggris di Jepang ditulis dengan ejaan buruk yang dapat ditemukan dimana-mana. Termasuk T-Shirt, dan barang-barang fashion lainnya.
8. Tingkat kecakapan menulis dan membaca (keaksaraan) masyarakat Jepang hampir 100%.
9. Sumo adalah olahraga nasional Jepang. Bisbol juga olah raga yang sangat popular di Jepang.
10. Sumo makan rebusan yang disebut Chankonabe untuk menggemukan badan. Banyak restoran di Ryogoku (distrik Tokyo) yang menjual makanan ini.
11. Jika seseorang makan mie, terutama soba, mereka akan memakannya dengan cara menyedotnya keras-keras dengan mulut. Hal ini sering dengan tujuan bahwa menyedot melambangkan bahwa makanan tersebut lezat, tetapi juga berfungsi untuk mendinginkan panasnya makanan.
12. Jepang adalah konsumen terbesar di dunia kayu yang berasal dari hutan hujan Amazon.
13. Karena lahan di Jepang sempit, maka orang banyak yang memanfaatkan atap rumah mereka sebagai lahan untuk menanam tanaman.
14. Ada sekitar 1.500 gempa bumi setiap tahun di Jepang.
15. Sama seperti orang Indonesia, orang Jepang telah terbiasa untuk makan dengan nasi setiap kali makan, termasuk sarapan.
16. Angka harapan hidup penduduk Jepang merupakan salah satu yang tertinggi di dunia.Orang Jepang hidup rata-rata 4 tahun lebih lama dari Amerika.
17. Jepang adalah produsen mobil terbesar di dunia.
18. Pasar Tsukiji di Tokyo merupakan pasar ikan terbesar di dunia.
19. Jepang merupakan pertemuan dua arus, yaitu arus Kuroshiwo dan arus Oyashiwo sehingga banyak plankton sebagai makanan ikan. Oleh karena itu, Jepang terkenal akan perikanannya.
20. Tokyo telah mencatat 24 kasus orang, baik terbunuh atau menerima patah tulang tengkorak serius, ketika sedang saling membungkuk untuk mengucapan salam tradisional Jepang.
21. Mie Ramen adalah makanan populer di Jepang dan ada kepercayaan bahwa dibutuhkan latihan ekstensif untuk membuat kaldu sup yang lezat.
22. Di jepang ada restoran yang membandrol harga 110 US Dolar untuk semangkok mie ramen .
23. Geisha berarti "orang seni" dan geisha pertama sebenarnya laki-laki.
24. Terdapat es krim dengan rasa yang luar biasa aneh di Jepang. Sebut saja es krim rasa lidah banteng, es krim bawang putih, es krim wasabi, es krim ikan paus, es krim belut, dan lain-lain.

Bagaimana setelah membaca fakta-fakta diatas anda lebih berminat atau kehilangan minat ke Jepang?